Analisis Faktor Determinan Tuberkulosis Paru di Indonesia

Hardisman, Hardisman, ed. (2014) Analisis Faktor Determinan Tuberkulosis Paru di Indonesia. Andalas University Press, Padang.

[img]
Preview
Text
TB Rosfita.pdf

Download (138kB) | Preview

Abstract

Saat ini TB masih menjadi menjadi salah satu masalah utama kesehatan di Indonesia. Sejak tahun 1992, berdasarkan laporan Badan Kesehatan Dunia (World Health Organization: WHO), Indonesia menempati urutan ke-empat dari jumlah epidemi TB di dunia. Bahkan secara nasional, lapran terbaru Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2013 mencatat TB termasuk pada kelompok 20 penyakit utama yang menyebabkan morbiditas terbanyak. Pada laporan tersebut tercatat angka morbiditas TB yang telah didiagnosis atau pernah mendapatkan pengobatan sebesar 0,4% dari jumlah penduduk Indonesia. Saat ini dengan jumlah penduduk hampir 250 juta jiwa berarti hampir 1 juta jiwa penduduk Indonesia menderita TB. Angka ini sesungguhnya tentu akan jauh lebih besar karena masalah TB masih merupakan fenomena gunung es dengan masih banyak kasus kasus-kasus yang belum terdeteksi terutama keluarga dekat para penderita TB. Oleh sebab itu studi tentang faktor determinan TB sangat penting untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada praktisi kesehatan masyarakat agar dapat melakukan upaya-upaya pencegahan secara komprehensif. Buku ini menjelaskan tentang berbagai faktor determinan secara multilevel, mulai dari level Individu, keluarga dan masyarakat yang diangkat dari sebuah penelitian empiris. Sehingga dengan mengenal faktor-faktor tersebut dapat dilakukan langkah yang lebih kongrit dan tepat sasaran. Secara akademis dan empiris buku ini dapat dijadikan referensi dalam melakukan upaya-upaya pencegahan. Pada akhirnya, dengan upaya komprehensif tersebut dapat menurunkan angka kesakitan (morbiditas) TB di Indonesia.

Item Type: Book
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: Mr Pebriyantoson Soni
Date Deposited: 18 Jul 2018 08:17
Last Modified: 19 Jul 2018 22:04
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/6673

Actions (login required)

View Item View Item