STUDI METABOLOMIK PRODUKSI IAA S. plymuthica UBCF_13

Jamsari, Jamsari STUDI METABOLOMIK PRODUKSI IAA S. plymuthica UBCF_13. Scientific Foundation SPIROSKI, Skopje, Republic of Macedonia. (Unpublished)

[img] Text
Kemajuan-PMDSU20-LAY-Jamsari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Serratia plymuthica UBCF_13 merupakan salah satu bakteri yang mampu meningkatkan pertumbuhan tanaman (plant growth promoting bacteria) melalui produksi IAA (Indole-3-Acetic Acid). IAA merupakan senyawa penting dari kelompok hormon auksin alami yang dapat mengendalikan pembelahan, pertum-buhan serta diferensiasi sel tanaman. Kelompok bakteri penghasil IAA dapat diaplikasikan sebagai pupuk hayati (biofertilizer) untuk menggantikan pupuk kimia yang berdam-pak kurang baik bagi lingkungan dan kesehatan manusia bila diaplikasikan dalam jangka pangjang. Selain itu, bakteri penghasil IAA juga dapat dimanfaatkan untuk produksi IAA secara komersial. S. plymuthica UBCF_13 merupakan strain koleksi Laboratorium Bioteknologi Universitas Andalas yang mampu menghasilkan IAA secara optimal melalui penambahan L-tryptophan sebagai prekursor. Untuk meningkatkan kemampuan produksi IAA isolate tersebut, dibutuhkan informasi mengenai jalur biosintesisnya yang dapat ditentukan melalui pende-katan metabolomik. Studi metabolomik menjadi penting untuk dilakukan karena mampu memperlihatkan hasil turunan ekspresi gen secara lengkap dari studi genomik, transkriptomik, dan proteomik. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan jalur biosintesis IAA S. plymuthica UBCF_13 secara utuh melalui empat tahapan penelitian. Tahapan penelitian dimulai dengan identifikasi dan analisis ekspresi gen terlibat produksi IAA, penentuan senyawa intermediet yang dihasilkan pada produksi IAA melalui teknik kromatografi, knockout gen utama dalam jalur biosintesis IAA, dan diakhiri dengan duplikasi gen utama tersebut untuk meningkatkan produksi IAA S. plymuthica UBCF_13. Publikasi terkait jalur biosintesis IAA Serratia plymuthica UBCF_13 diharapkan dapat menjadi acuan dalam pengembangan strain bakteri penghasil auksin. Selain itu, S. plymuthica UBCF_13 transforman yang memiliki kemam-puan sebagai IAA overexpresi diharapkan dapat menjadi isolat potensial untuk memproduksi IAA berskala industri di Indone-sia

Item Type: Other
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
Depositing User: Mr Jamsari J
Date Deposited: 08 Feb 2021 00:49
Last Modified: 08 Feb 2021 00:49
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/37836

Actions (login required)

View Item View Item