Pawawoi, Andi (2014) PROTOTIPE GENERATOR HOMOPOLAR DENGAN PIRINGAN ARMATUR TIPE KHUSUS. Working Paper. Fakultas Teknik. (Unpublished)
Text
PROTOTIPE_GENERATOR_HOMOPOLAR.doc Download (25kB) |
Abstract
Pada saat ini telah dikembangkan sebuah generator yang dapat memberikan daya keluaran yang lebih besar 250% dibanding dengan jumlah daya masukan poros dan eksitasi medannya. Generator ini dikenal dengan nama Space Power Generator (Generator Daya Ruang). Sebagaimana halnya dengan generator homopolar pada umumnya yang memiliki tegangan rendah arus tingggi, SPG juga demikian. SPG yang telah dibuat memiliki tegangan 1,5 Volt dan arus 2613 Amper. Salah satu cara yang dapat ditempu untuk meningkatkan tegangan generator homopolar adalah meningkatkan fluks medan magnet yang menembus piringtan dengan mengurangi reluktansi piringan armatur, di sisi lain rugi-rugi listrik di armatur tetap harus dipertahankan kecil. Dari hasil pengujian yang dilakukan pada prototipe generator yang telah dibuat menunjukkan tegangan generator homopolar dapat tingkatkan.Peningkatan tegangan yang terjadi pada prototipe generator homopolar rotor tipe khusus mencapai 4,76 %, dimana sumber medan magnet berasal dari magnet permanen. Peningkatan tegangan pada generator homopolar rotor dengan mengurangi reluktansi rotornya tidak terlalu efektif jika menggunakan sumber medan dari magnet permanen karena karakteristik magnet permen yang tidak linier dengan perubahn reluktansi eksternalnya.
Item Type: | Monograph (Working Paper) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Depositing User: | Operator Repo Unand |
Date Deposited: | 26 Apr 2016 05:49 |
Last Modified: | 26 Apr 2016 05:49 |
URI: | http://repo.unand.ac.id/id/eprint/3291 |
Actions (login required)
View Item |