Ediset, Ediset and Anas, Amrizal and Rusmana, Surya and Jaswandi, Jaswandi and Heriyanto, Edwin PerbaikanUsaha Peternakan Sapi dengan Introduksi Inovasi Pakan dan Bioteknologi Reproduksi di Kelompok Parna Saiyo, Kelurahan Piai Atas, Kecamatan Pauh Padang. Fakultas Peternakan.
|
Other (Laporan Pengabdian Masyarakat Dipa Fakultas 2019)
Laporan Pengabmas DIPA Fakultas 2019.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text (Kontrak Pengabdimas dipa fakultas 2019)
NO .KONTRAK PENGABDIAN 2019.pdf Download (307kB) | Preview |
Abstract
Usaha peternakan sapi yang dijalankan secara intensif dan berbasis inovasi akan dapat membuat sub sektor peternakan menjadi sala satu jenis usaha yang bernilai ekonomis bagi rumah tangga, disamping itu usaha ini akan dapat menyerap tenaga kerja yang ada, dan seiring dengan berkembangnya usaha akan terjadi penambahan jumlah populasi secara umum dan kondisi ini akan berdampak positif terhadap kebijakan nasional untuk mengurang import sehingga swasembada daging yang menjadi program nasional akan dapat direalisasikan. Kecendrungan yang terjadi pada sat ini bahkan sebaliknya, dimana baik secara kualitas maupun kuantitas terjadi penurunan. Penurunan kuantitas dan kualitas dari usaha peternakan sapi tersebut dapat terlihat di sala satu kelompok peternak sapi "Parna Saiyo" Kecamatan Pauh Kota Padang. Overlaping penggunaan lahan untuk pemukiman mengakibatkan peternak merasa lahan untuk menjalan usaha peternakan di daerah ini semakin sempit, hal ini terlihat dari menurunnya motivasi peternak untuk tetap melanjutkan usahanya, seperti yang terjadi di kelompok peternak sapi Parna saiyo, dimana sebelumnya hampir semua anggota kelompok (14 orang) memiliki ternak sapi 3-5 ekor, namun sekarang rata rata kepemilikan hanya 2 ekor saja dan bahkan ada beberapa anggota kelompok sudah tidak memelihara sapi lagi. Solusi yang ditawarkan terhadap kondisi kelompok peternak sapi Parna Saiyo adalah dengan memperkuat kelompok peternak secara kelembagaan, memiliki pengetahuan yang berkaitan dengan reproduksi ternak sapi dan memiliki pengetahuan dan keterampilan tentang pakan moderen. Hasil dari kegiatan pengabdian yang dilakukan adalah Terjadi peningkatan pengetahuan terutama dalam bidang reproduksi ternak sapi dan inovasi pakan UMB. Kata Kunci : Penguatan Kelembagaan, Introduksi Inovasi Pakan , Reproduksi Ternak
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | Ediset Ediset |
Date Deposited: | 13 Jan 2020 16:33 |
Last Modified: | 13 Jan 2020 16:33 |
URI: | http://repo.unand.ac.id/id/eprint/30260 |
Actions (login required)
View Item |