MORFO AGRONOMIS BERBAGAI VARIETAS OKRA INTRODUKSI DAN EVALUASI HASIL PERSILANGANNYA DENGAN KULTIVAR OKRA HIJAU

Gustian, Gustian MORFO AGRONOMIS BERBAGAI VARIETAS OKRA INTRODUKSI DAN EVALUASI HASIL PERSILANGANNYA DENGAN KULTIVAR OKRA HIJAU. Project Report. Universitas Andalas, Padang. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
LAPORAN MORFO AGRONOMIS BERBAGAI VARIETAS OKRA INTRODUKSI DAN EVALUASI HASIL PERSILANGANNYA DENGAN KULTIVAR OKRA HIJAU.pdf

Download (14MB) | Preview

Abstract

Okra (Abelmoschus esculentus L.) atau lebih dikenal dengan okro di Jawa atau kacang bendhi di Malaysia merupakan sayuran fungsional yang berasal dari India. Buah okra memiliki kandungan gizi yang baik dan berkhasiat obat. Kurangnya informasi mengenai kultivar dan juga kultur teknisnya menyebabkan okra belum ditanam secara luas di Indonesia, apalagi di Sumatera Barat. Tujuan penelitian secara umum adalah (1)mendapatkan varietas okra yang memiliki morfo-agronomis baik di Indonesia, (2)mendapatkan genoptip tetua untuk perbaikan genotip okra hijau, (3)mendapatkan populasi dasar dari hasil persilangan, dan (4)mendapatkan genotip hasil silangan yang lebih baik dari okra hijau. Penelitian ini berlangsung dari februari hingga oktober 2018. Penelitian terdiri dari dua seri percobaan yaitu evaluasi 10 varietas introduksi dan pembuatan persilangan varietas dengan karakter yang diinginkan dengan genotip okra hijau, dilanjutkan dengan evaluasi hasil persilangan okra introduksi dengan okra hijau. Penelitian menggunakan metode eksperimen tanpa analisis ragam menggunakan uji F. Data pengamatan ditampilkan secara deskriptif dan dianalisis menggunakan statistika deskriptif baik pada evaluasi genotip introduksi maupun evaluasi hasil persilangan. Hasil evaluasi varietas introduksi dapat disimpulkan bahwa produksi buah yang tinggi dihasilkan oleh varietas yang memiliki buah besar dan panjang serta jumlah buah yang banyak. Didapatkan peningkatan umur panen buah okra dari 6 HSA menjadi 8 HSA sebesar 30% dan 30%, berturut-turut dalam populasi FOHVE-022 dan FOHB-291. Kata kunci : okra, sayuran fungsional, hibridisasi, varietas, adaptif

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Depositing User: Mr Gustian G
Date Deposited: 19 Aug 2019 13:16
Last Modified: 19 Aug 2019 13:16
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/27667

Actions (login required)

View Item View Item