Proposal Penelitian DIPA Fateta: KARAKTERISTIK KIMIA DAN MIKROBIOLOGI PARUTAN UBI KAYU TERFERMENTASI PADA PEMBUATAN KERUPUK

Murtius, Wenny Surya and Refdi, Cesar Welya Proposal Penelitian DIPA Fateta: KARAKTERISTIK KIMIA DAN MIKROBIOLOGI PARUTAN UBI KAYU TERFERMENTASI PADA PEMBUATAN KERUPUK. Fateta. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
DIPA Fateta 2018-ilovepdf-compressed.pdf

Download (253kB) | Preview

Abstract

Penelitian yang akan dilaksanakan adalah mengkarakterisasi secara kimia dan mikrobiologi adonan kerupuk ubi kayu yang sebelumnya telah mendapat perlakuan fermentasi dengan waktu yang berbeda. Adonan kerupuk ubi kayu merupakan pencampuran parutan ubi kayu dengan bumbu-bumbu. Fermentasi parutan ubi kayu merupakan salah satu tahapan proses pengolahan kerupuk ubi kayu yang dilakukan oleh beberapa produsen di Kecamatan Lareh Sago Halaban Kabupaten Lima Puluh Kota sebelum diadon dan dicetak. Berdasarkan penelitian sebelumnya fermentasi parutan ubi kayu yang berlangsung secara spontan melibatkan beberapa kelompok mikroorganisme amilolitik. Sehingga penelitian tersebut perlu dikembangkan dengan mengamati dan menganalisis karakteristik kimia dan mikrobiologi parutan ubi kayu dan selanjutnya dikaitkan dengan kerupuk yang dihasilkan. Penelitian ini ingin mengungkap hubungan aktivitas mikroorganisme amilolitik dengan karakteristik kimia parutan ubi kayu, dimana dalam aktivitasnya mikroba tersebut akan menghasilkan enzim amilase yang berguna untuk merombak pati atau hidrolisa pati. Proses hidrolisis pada pati akan menjadikan komponen tersebut menjadi monomer yang lebih sederhana.

Item Type: Other
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Wenny Surya Murtius
Date Deposited: 13 Aug 2018 08:53
Last Modified: 13 Aug 2018 08:53
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/12239

Actions (login required)

View Item View Item