ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PEMUTIH WAJAH POND'S

Sari, Permata (2010) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PEMUTIH WAJAH POND'S. Other thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
Skripsi.pdf

Download (538kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keinginan wanita tampil lebih cantik dengan kulit yang putih dan bersih. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah faktor kelas sosial, kelompok referensi, keluarga, sikap, motivasi, dan persepsi mempengaruhi konsumen terhadap keputusan pembelian produk pemutih wajah Pond's, dan untuk mengetahui seberapa besar masing-masing faktor tersebut mempengaruhinya. Responden yang diambil adalah mahasiswi yang sudah menggunakan Pond's sampai dengan saat ini. Tehnik pengumpulan data menggunakan stratified random sampling yang dilakukan dengan kuesioner. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi berganda. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat enam faktor yang mempengaruhi mahasiswi dalam keputusan pembelian Pond's, yaitu kelas sosial, kelompok referensi, keluarga, sikap, motivasi, dan persepsi dimana hasil regresi berganda menunjukkan ke enam faktor tersebut berpengaruh secara simultan, sedangkan secara parsial yang mempengaruhi keputusan pembelian Pond's adalah kelompok referensi, motivasi dan persepsi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 28 Mar 2016 03:44
Last Modified: 28 Mar 2016 03:44
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/1462

Actions (login required)

View Item View Item