Atthariq, Isno (2011) ANALISIS PREDIKSI KEBANGKRUTAN MENGGUNAKAN MODEL ALTMAN, SPRINGATE DAN GROEVER DENGAN RASIO KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL PENJELAS (Studi Pada Perusahaan Tekstil yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia). fakultas ekonomi.
|
Text (ANALISIS PREDIKSI KEBANGKRUTAN MENGGUNAKAN MODEL ALTMAN, SPRINGATE DAN GROEVER DENGAN RASIO KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL PENJELAS (Studi Pada Perusahaan Tekstil yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia))
IMG.pdf Download (345kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model prediksi kebangkrutan diantaranya model Altman, model Springate dan model Groever dalam memprediksi kebangkrutan pada perusahaan yang termasuk kategori industri tekstil yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana rasio keuangan menjelaskan kondisi financial distress dan kebangkrutan pada perusahaan tersebut. Penelitian ini dilakukan pada enam perusahaan tekstil yang masuk dalam kriteria pemilihan sampel dalam kurun waktu tahun 2002-2001. Berdasarkan Laporan laba rugi dan Neraca periode 2002- 2001, maka dihitung rasio-rasio keuangannya seperti yang telah dijelaskan dalam variabel penelitian, dan selanjutnya dianalisis, dan rasio-rasio keuangan yang telah dianalisis tersebut dihitung dengan menggunakan model-model prediksi kebangkrutan. Pengolahan data-data tersebut ditujukan untuk mencari nilai bancruptcy index masing-masing model prediksi kebangkrutan. Selanjutnya hasil dari ketiga model tersebut dibandingkan dan ditentukan model mana yang memberikan tingkat prosentase kebangkrutan yang paling tinggi dalam memprediksi kebangkrutan pada perusahaan yang termasuk kategori industri tekstil. Hasil perbandingan model-model prediksi kebangkrutan pada penelitian ini adalah model Springate memberikan prosentase yang paling tinggi dalam memprediksi kebangkrutan dan rasio keuangan yang paling sering menjelaskan hasil prediksi kebangkrutan adalah rasio earnings before interest and taxes (EBIT/TA). Keywords : Financial distress,Indeks kebangkrutan, analisis rasio keuangan, model prediksi kebangkrutan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntasi |
Depositing User: | Operator Repo Unand |
Date Deposited: | 23 Mar 2016 02:44 |
Last Modified: | 23 Mar 2016 02:44 |
URI: | http://repo.unand.ac.id/id/eprint/662 |
Actions (login required)
View Item |