FAKTOR - FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN TIDUR PADA PASIEN PREOPERASI YANG PERTAMAKALI DIRAWAT INAP DI RUANG BEDAH RSUP Dr. M. DJAMIL PADANG TAHUN 2012

yani, YANI UMMUL KHAIR (2012) FAKTOR - FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN TIDUR PADA PASIEN PREOPERASI YANG PERTAMAKALI DIRAWAT INAP DI RUANG BEDAH RSUP Dr. M. DJAMIL PADANG TAHUN 2012. Penelitian, Fakultas Keperawatan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (200kB) | Preview

Abstract

Pada keadaan sakit, masuk dan dirawat di rumah sakit seseorang dapat dengan mudah mengalami gangguan pemenuhan kebutuhan tidur, yang dipengaruhi oleh respon penyakit, lingkungan, kecemasan, motivasi, gaya hidup, dan obat - obatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor - faktor yang berhubungan dengan pemenuhan kebutuhan tidur pada pasien preoperasi yang pertama kali dirawat inap di ruang bedah RSUP Dr. M. Djamil Padang pada bulan Desember 2011. Jenis penelitian adalah analitik dengan pendekatan cross sectional study. Sampel diambil secara purposif dengan jumlah 44 orang. Pengumpulan data dengan menggunakan wawancara, observasi serta studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 72,7% responden pemenuhan kebutuhan tidurnya tidak terpenuhi, 61,4% responden berespon sakit, 56,8% responden merasa tidak nyaman terhadap lingkungan, 47,7% responden mempunyai tingkat kecemasan berat, 52,3% responden mempunyai motivasi rendah, 75,0% responden memiliki gaya hidup buruk, 52,3% responden mengkonsumsi obat yang mempengaruhi tidur. Didapatkan hubungan yang bermakna antara penyakit, lingkungan fisik, dan tingkat kecemasan dengan pemenuhan kebutuhan tidur, dengan nilai p<0,05. Tidak ada hubungan yang bermakna antara motivasi, gaya hidup dan obat - obatan dengan pemenuhan kebutuhan tidur p>0,05. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan perawat lebih meningkatkan standar asuhan keperawatan dalam pemenuhan kebutuhan tidur pasien preoperasi di antaranya melakukan komunikasi terapeutik secara maksimal, mengatur posisi pasien senyaman mungkin, dan mengajarkan teknik relaksasi seperti nafas dalam untuk mengurangi nyeri akibat respon penyakit. Kata Kunci : Pemenuhan kebutuhan tidur, Preoperasi, faktor yang berhubungan

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 22 Mar 2016 07:52
Last Modified: 22 Mar 2016 07:52
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/632

Actions (login required)

View Item View Item