APLIKASI PLASMA UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS AIR MINUM PADA REAKTOR BAHAN STAINLESS STEEL

JE, DEDDY KURNIA (2011) APLIKASI PLASMA UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS AIR MINUM PADA REAKTOR BAHAN STAINLESS STEEL. Other thesis, FAKULTAS TEKNIK.

[img]
Preview
Text
skripsi_je.pdf

Download (68kB) | Preview

Abstract

Dewasa ini air menjadi masalah yang perlu perhatian seksama dan cermat. Ketergantungan manusia terhadap air pun semakin bertambah seiring dengan perkembangan penduduk yang semakin meningkat. Untuk itu diperlukan suatu metode pengolahan air yang dapat membantu mengatasi permasalahan tersebut, salah satunya adalah dengan menggunakan plasma dalam air. Aplikasi plasma sebagai cleaning technology merupakan salah satu aplikasi yang sangat bisa dikembangkan untuk pemurnian air. Pengujian ini dilakukan dengan membangkitkan tegangan tinggi impuls yang besarnya 5, 7.5, dan 10 kV, dimana tegangan impuls diukur dengan tegangan tembus sela bola. Parameter yang akan diukur dan dianalisa adalah pH, konduktifitas, kandungan oksidan (ORP) dan kandungan bakteri (ecoli) pada air. Reaktor yang digunakan adalah reaktor dari bahan bejana stainless steel dengan diameter 10 cm dengn volume air 500mL. Dan dari pengujian plasma dengan reaktor stainless steel pada air terbukti berpengaruh pada nilai pH, konduktivitas, ORP dan kandungan bakteri pada air. Plasma pada reaktor stainless steel juga terbukti dapat menurunkan bahkan menghilangkan kandungan bakteri coli dalam air.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 30 May 2016 03:05
Last Modified: 30 May 2016 03:05
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/3382

Actions (login required)

View Item View Item