ANALISIS KEANDALAN FASILITAS PENGANTONGAN DAN PEMUATAN SEMEN BAG DI PT. SEMEN PADANG DENGAN PENDEKATAN RELIABILITY BLOCK DIAGRAM (RBD)

Noverita, Rizda (2014) ANALISIS KEANDALAN FASILITAS PENGANTONGAN DAN PEMUATAN SEMEN BAG DI PT. SEMEN PADANG DENGAN PENDEKATAN RELIABILITY BLOCK DIAGRAM (RBD). Other thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Skripsi.pdf

Download (803kB) | Preview

Abstract

Kelancaran proses produksi dipengaruhi oleh performansi fasilitas yang digunakan. Pada sistem pengantongan dan pemuatan semen bag di PPTB PT. Semen Padang pencapaian target produksi hanya berkisar 73,04 %, karena rendahnya waktu efektif, yang berkisar 43,5 %. Apalagi adanya tuntutan peningkatan produksi semen di tahun-tahun mendatang. Sehingga perlu dilakukan penelitian mengenai keandalan fasilitas pengantongan dan pemuatan semen bag di PPTB PT Semen Padang, sebagai salah satu indikator usaha peningkatan performansi. Penelitian ini dilakukan dengan mengamati keandalan mesin-mesin utama pada sistem tersebut, yang meliputi mesin packer, belt conveyor dan loading crane/BMH. Keandalan sistem ditentukan dengan menggunakan pendekatan RBD. Metode ini dipilih karena mudah untuk digunaknn dan tepat untuk knnfigurasi sistem yang tidak sederhana dan terdiri dari banyak mesin. Penelitian ini juga menggunakan asumsi distribusi weibull pada pola waktu antar kerusakan mesin. Hasil keandalan sistem kemudian dievaluasi untuk diperoleh usulan peningkatannya. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh fasilitas kritis pada sistem pengantongan dan pemuatan semen bag, yaitu PC l, PC 2, PC 3, PC 4, PC 5, PC 6, LC 1, LC 2, LC 3, LC 4, BMH A dan BMH B. Sedangkan jalur 3 dan A merupakan jalur kritis dari sistem. Diketahui juga bahwa keandalan sistem tidak mampu memenuhi target produksi sehingga perlu dilakukan peningkatan keandalan yaitu melakukan penjadwalan pemakaian mesin dengan kriteria pembebanan yang sesuai dengan keandalannya serta penerapan penggunaan hanya 5 jalur produksi dari 6 jalur produksi saat ini. Selain itu perlu dilakukan juga penerapan preventive maintenence pada komponen yang sering rusak dalam interval waktu kurang dari 30 menit (untuk PC 2, PC 5, PC 6, BMH B, LC 1, LC 2 dan LC 4) dan 60 menit (untuk PC 1, PC 3, PC 4, dan BMH A) pada setiap penggantian shift kerja.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 28 Apr 2016 02:27
Last Modified: 28 Apr 2016 02:27
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/3317

Actions (login required)

View Item View Item