ANALISA PERHITUNGAN KEBUTUHAN SDL DAN SIMPLIFIKASI JARINGAN CCS#7 DI MEA UNR TELKOM SUMBAR

Masrijon, Masrijon and Fernandez,, Rudy (2014) ANALISA PERHITUNGAN KEBUTUHAN SDL DAN SIMPLIFIKASI JARINGAN CCS#7 DI MEA UNR TELKOM SUMBAR. Teknika Unand.

[img]
Preview
Text
69-75_Journal_SDL.pdf

Download (174kB) | Preview

Abstract

Pada Multi Exchange Area Unit Network Regional Telkom Sumbar telah diterapkan sistem Common Channel Signalling No 7 (CCS#7) dibeberapa sentral lokal dan kombinasi.Penyaluran message signalling inter dan antar sentral dilewatkan melalui link khusus yang disebut signalling data link (SDL). Penggunaan SDL pada awal penerapannya belum sesuai dengan perhitungan kebutuhan trafik yang sebenarnya, sehingga menyebabkan loss congestion network yang tinggi. Untuk itu perlu dilakukan simplifikasi pada konfigurasi network dengan menerapkan Mode Signalling Quasi-Associated. Setelah dilakukan penerapan yang sesuai dengan perhitungan trafik pasca simplifkasi network, maka jumlah sentral sebelumnya 6 host menjadi 5 host dengan faktor pembebanan signalling maksimum 20%. Selanjutnya dilakukan penghitungan kebutuhan SDL. Hasilnya bahwa tiap sentral lokal ataupun kombinasi menggunakan sepasang SDL yang terhubung dengan Signalling Transfer Point (STP) yang berbeda. Hasil evaluasi terhadap Answering Seizure Ratio(ASR), variabel yang menunjukkan keberhasilan signalling, pada pasca simplifikasi network menghasilkan peningkatan rata-rata sebesar 8,10 %. Dengan demikian loss congestion network menjadi turun.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 22 Apr 2016 14:05
Last Modified: 22 Apr 2016 14:05
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/3213

Actions (login required)

View Item View Item