PROSPEKTIF PERJANJIAN EKSTRADISI ANTARA INDONESIA DAN SINGAPURA DALAM RANGKA PENANGGULANGAN KEJAHATAN EKONOMI

Delfiyanti, Delfiyanti and Hilman, Hilman and Utami Mayang, Sari PROSPEKTIF PERJANJIAN EKSTRADISI ANTARA INDONESIA DAN SINGAPURA DALAM RANGKA PENANGGULANGAN KEJAHATAN EKONOMI. Working Paper. Fakultas Hukum. (Unpublished)

[img] Text (PROSPEKTIF PERJANJIAN EKSTRADISI ANTARA INDONESIA DAN SINGAPURA DALAM RANGKA PENANGGULANGAN KEJAHATAN EKONOMI)
absk_hukum_03.doc

Download (29kB)

Abstract

Kemajuan suatu negara sangat tergantung kepada pertumbuhan ekonomi yang dialami oleh negara tersebut. Pembangunan ekonomi Indonesia sangat dipengaruhi oleh berbagai kejahatan ekonomi baik berupa korupsi, penggelapan, ataupun kejahatan perbankan yang sangat merugikan negara. Dalam tahun-tahun belakangan ini aparat penegak hukum kesulitan untuk melakukan tindakan hukum karena banyak tersangkanya yang melarikan diri ke luar negeri khususnya Singapura. Penegak hukum Indonesia tidak bisa melakukan tindakan hukum karena belum adanya perjanjian ekstradisi antara Indonesia dengan Singapura. Persoalan ini sangat menarik untuk diteliti, khususnya berkaitan prospek diadakannya perjanjian ekstradisi antara kedua negara. Penelitian dilakukan dengan pendekatan yuridis normatif. Sedangkan datanya berifat data sekunder, khususnya perjanjian internasional khususnya tentang penanggulangan kejahatan internasional (transnational crime). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perjanjian ekstradisi merupakan perjanjian internasional yang mempunyai kekuatan hukum mengikat dan diakui oleh hukum iternasional. Jika perjanjian ekstradisi antara Indonesia dan Singapura bisa diwujudkan maka akan dapat mendorong upaya penanggulangan kejahatan ekonomi dan selanjutnya akan membantu proses perbaikan ekonomi Indonensia. Dalam prospek yang lebih luas perlu diupayakan perjanjian ekstradisi dalam kerangka Asean guna mendorong kerjasama dan pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan spirit sesama negara anggota Asean.

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 31 Mar 2016 03:50
Last Modified: 31 Mar 2016 03:50
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/2390

Actions (login required)

View Item View Item