Pembuatan Nanopartikel Griseofulvin dengan Metoda Nanomilling

Ben, Elfi Sahlan and Julianto, Tommy and Ramli, Eka G Putri and Lucida, Henny (2010) Pembuatan Nanopartikel Griseofulvin dengan Metoda Nanomilling. Jurnal Sains dan Teknologi Farmasi.

[img] Text (Pembuatan Nanopartikel Griseofulvin dengan Metoda Nanomilling)
Nanopartikel_ESB.doc

Download (505kB)

Abstract

Griseofulvin merupakan antibiotik fungistatik yang secara oral digunakan pada pengobatan dermatophitosis. Sifatnya yang praktis tidak larut dalam air (15 µg/ml, 37°C) menjadikan laju pelarutan merupakan tahap penentu dalam bioavailabilitas obat sehingga berbagai teknik formulasi dikembangkan. Griseofulvin telah diformulasi sebagai kopresipitat pospolipid, kopresipitat lipid, dispersi nanopartikel dengan metoda mikroemulsi, nanosuspensi emulsi, dan hidrogel untuk penggunaan dermal. Usaha tersebut menunjukkan peningkatan bioavailabilitas griseofulvin yang dikaitkan dengan meningkatnya kelarutan 3–4 kali lebih besar. Penelitian tersebut juga menyimpulkan bahwa terdapat kaitan antara ukuran partikel griseofulvin dengan laju absorpsinya pada hewan percobaan. Penelitian ini bertujuan untuk membuat nanopartikel griseofulvin dengan metoda wet grinding menggunakan alat nanomill menggunakan lima surfaktan yang berbeda (pluronic F68, tween 80, span 80, brij 78, sucrose mono ester L-1695) dan kombinasi antara tween 80 dan span 80. Beberapa parameter yang terkait dengan ukuran partikel yang dihasilkan diukur, antara lain : tipe surfaktan, konsentrasi surfaktan, konsentrasi griseofulvin dan waktu penggilingan. Kemudian dilakukan pengujian terhadap pengaruh lama penggilingan terhadap sifat fisiko kimia nanopartikel griseofulvin. Hasil menunjukkan surfaktan terbaik yang dapat digunakan dalam pembuatan nanopartikel griseofulvin adalah kombinasi tween 80 dan span 80 dengan konsentrasi 5 % serta kondisi optimal pembuatan nanopartikel griseofulvin dengan metode nanomilling dapat dicapai pada komposisi griseofulvin 1 % dengan kombinasi tween 80 dan span 80 (5%) yang digilling selama 4 jam. Kata kunci : Griseofulvin, nanopartikel, nanomill, surfaktan.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 29 Mar 2016 07:17
Last Modified: 29 Mar 2016 07:17
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/1818

Actions (login required)

View Item View Item