PENILAIAN TINGKAT KESEHATAN BANK PERKREDITAN RAKYAT DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS CAMEL (Studi Pada Bank Perkreditan Rakyat di Kabupaten Tanah Datar)

Novilda, Sri (2009) PENILAIAN TINGKAT KESEHATAN BANK PERKREDITAN RAKYAT DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS CAMEL (Studi Pada Bank Perkreditan Rakyat di Kabupaten Tanah Datar). Other thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text (PENILAIAN TINGKAT KESEHATAN BANK PERKREDITAN RAKYAT DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS CAMEL (Studi Pada Bank Perkreditan Rakyat di Kabupaten Tanah Datar))
IMG.pdf

Download (341kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesehatan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) dengan menggunakan Analisis CAMEL pada BPR yang ada di Kabupaten Tanah Datar. Penelitian ini dilakukan pada sepuluh BPR yang masuk dalam kriteria pemilihan sampel dalam kurun waktu dua tahun yaitu tahun 2007 dan 2008 di wilayah Kabupaten Tanah Datar. Penilaian ini bertujuan untuk menentukan apakah suatu Bank itu dikategorikan Sehat, Cukup Sehat, Kurang Sehat atau Tidak Sehat. Untuk itu berdasarkan Laporan laba rugi, Neraca dan Laporan Kualitas Aktiva Produktif dan Informasi Lainnya periode 2007 dan 2008, maka dihitung rasio yang digunakan dalam analisis CAMEL. Rasio tersebut terdiri atas Capital Adequacy Ratio ( CAR), Rasio Aktiva Produktif yang diklasifikasikan, Non Performing Loan (NPL), Net Profit Margin (NPM), Return On Asset (ROA), Rasio Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional (BOPO), Cash Ratio dan Loan to Deposit Ratio (LDR). Rasio-rasio tersebut merupakan rasio yang digunakan dalam analisis CAMEL yang terdiri atas lima aspek, yaitu Aspek Permodalan (Capital), Aspek Kualitas Aset (Asset Quality), Aspek Manajemen (Management), Aspek Rentabilitas (Earning) dan Aspek Likuiditas (Liquidity) dengan bobot masing-masing 30 %,30 %,20 % , 10 % dan 10 % sebagaimana yang ditetapkan oleh BI. Setiap rasio yang telah dihitung diberi nilai kredit sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan BI kemudian dikali dengan bobotnya masing-masing yang nantinya akan menghasilkan score bagi setiap aspek. Dari total score yang diperoleh dapat disimpulkan apakah suatu bank dikategorikan Sehat, Cukup Sehat, Kurang Sehat atau Tidak Sehat. Keywords: Penilaian Kesehatan BPR, Tingkat Kesehatan BPR, Analisis CAMEL, BPR,Aspek Permodalan (Capital), Aspek Kualitas Aset (Asset Quality), Aspek Manajemen {Management), Aspek Rentabilitas (Earning} dan Aspek Likuiditas (Liquidity)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntasi
Depositing User: Operator Repo Unand
Date Deposited: 24 Mar 2016 04:12
Last Modified: 24 Mar 2016 04:12
URI: http://repo.unand.ac.id/id/eprint/1143

Actions (login required)

View Item View Item